Rahasia Meningkatkan Performa Chat Shopee

Rahasia Meningkatkan Performa Chat Shopee – digifolium.com. Berjualan, baik offline maupun online, membutuhkan pelayanan yang maksimal. Salah satu elemen penting dalam toko online adalah chat, di sinilah pembeli dan penjual berkomunikasi untuk saling bertukar informasi. 

Pelayanan yang baik melalui chat bukan hanya sekedar menjawab pertanyaan, tetapi juga bisa meningkatkan kepercayaan pembeli terhadap toko Anda.

Di Shopee, performa chat bahkan menjadi salah satu indikator kualitas toko. Semakin tinggi skor performa chat, semakin besar peluang toko Anda dilirik calon pembeli. Yuk, simak rahasia meningkatkan performa chat di Shopee untuk mendukung penjualan Anda!

Apa Itu Performa Chat Shopee?

Apa itu performa chat Shopee
Apa itu performa chat Shopee

Performa chat Shopee adalah indikator yang menunjukkan seberapa baik pelayanan Anda dalam menjawab chat dari calon pembeli. Data ini bisa Anda pantau langsung melalui Seller Centre di halaman Manajemen Chat.

Performa chat mencakup beberapa aspek penting, seperti :

  • Jumlah Chat

Total pesan yang diterima dari pembeli

  • Persentase Chat yang Dibalas

Persentase pesan yang berhasil Anda balas dalam kurun waktu tertentu

  • Kecepatan Balas Chat

Seberapa cepat Anda merespons pesan pembeli

Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Performa Chat di Shopee

Faktor faktor yang mempengaruhi performa chat di shopee
Faktor faktor yang mempengaruhi performa chat di shopee

Performa chat bukan hanya soal kecepatan membalas, tetapi juga mencerminkan seberapa responsif dan profesional toko Anda dalam melayani calon pembeli.

Agar performa chat Anda selalu optimal, penting untuk memahami faktor-faktor yang memengaruhinya.

  • Persentase Pertanyaan yang Diajukan

Persentase ini menunjukkan seberapa sering pembeli memulai percakapan melalui chat. Angka yang tinggi menunjukkan minat pembeli terhadap produk atau toko Anda.

  • Waktu Respon Chat Pertama dan Rata-Rata

Shopee menghitung waktu respon berdasarkan kecepatan Anda membalas pesan dari pembeli dalam 30 hari terakhir. Data ini diperbarui setiap hari dan menjadi indikator utama performa chat.

  • Persentase Chat yang Diblokir

Shopee juga memperhatikan persentase pembeli yang memblokir pesan broadcast dari penjual. Jika terlalu banyak pembeli yang memblokir, ini bisa memengaruhi reputasi toko Anda.

  • Review dari Pembeli

Review dari pembeli memainkan peran besar dalam membangun kepercayaan calon pelanggan baru. Pembeli sering kali melihat pengalaman orang lain sebelum memutuskan untuk membeli.

  • Rating Toko

Sebelum berbelanja, pembeli cenderung melihat rating toko. Rating yang rendah bisa memengaruhi penilaian performa toko, termasuk performa chat.

Cara Ampuh Meningkatkan Performa Chat di Shopee

Cara ampuh meningkatkan performa chat di Shopee
Cara ampuh meningkatkan performa chat di Shopee

Selain meningkatkan kepercayaan pembeli, performa chat yang baik juga bisa mendongkrak reputasi toko. Tapi, bagaimana caranya agar performa chat tetap optimal? Simak tips berikut ini :

  • Dekorasi Toko dan Produk dengan Menarik

Tampilan toko yang menarik bisa mengurangi pertanyaan berulang dari pembeli. Dengan menambahkan deskripsi produk yang jelas, foto berkualitas tinggi, dan dekorasi toko yang profesional, Anda akan terlihat lebih kredibel di mata pembeli.

  • Respon Chat dengan Cepat

Kecepatan membalas adalah salah satu faktor utama dalam penilaian performa chat. Respon yang cepat memberi kesan bahwa Anda serius dalam melayani pembeli. Aktifkan notifikasi chat Shopee di ponsel Anda agar bisa segera merespon kapan saja.

  • Balas Chat yang Harus Dibalas

Pastikan untuk membalas semua chat yang relevan, termasuk pertanyaan sederhana. Setiap chat yang terabaikan bisa menurunkan performa toko Anda.

  • Matikan Fitur Balas Otomatis

Meskipun terlihat praktis, Shopee tidak menghitung balasan otomatis dalam penilaian performa chat. Oleh karena itu, hindari mengandalkan fitur ini jika ingin performa tetap terjaga.

Gunakan balasan manual untuk memastikan chat Anda dihitung. Jika sedang sibuk, balas dengan stiker lucu atau template singkat untuk memberi tahu pembeli bahwa Anda sedang memproses pesan mereka.

  • Manfaatkan Fitur Template Chat

Shopee menyediakan fitur Template Chat, yang memungkinkan Anda menyimpan hingga 20 template balasan. Dengan fitur ini, Anda dapat memberikan jawaban yang cepat dan konsisten tanpa perlu mengetik ulang.

  • Pastikan Anda Selalu Membalas Chat Terakhir

Jika pembeli sudah selesai bertanya, balas pesan terakhir dengan ucapan terima kasih atau stiker agar performa chat tetap terjaga.

Kenapa Performa Chat Shopee Bisa Menentukan Kesuksesan Toko Anda?

Kenapa Performa chat shopee bisa menentukan kesuksesan toko anda
Kenapa Performa chat shopee bisa menentukan kesuksesan toko anda

Performa chat bukan hanya soal angka, tapi juga tentang :

  • Meningkatkan Kepercayaan Pembeli

Respon yang cepat dan ramah membuat pembeli merasa nyaman berbelanja di toko Anda.

  • Mendongkrak Penjualan

Semakin baik Anda merespon, semakin besar peluang pembeli menyelesaikan transaksi.

  • Membangun Reputasi Toko

Shopee memberikan prioritas pada toko dengan performa tinggi, termasuk dalam urutan pencarian dan rekomendasi produk.

Dengan mengoptimalkan performa chat, Anda bisa menciptakan pengalaman belanja yang lebih baik bagi pelanggan. Jangan ragu untuk memanfaatkan semua fitur yang tersedia di Shopee agar pelayanan Anda semakin maksimal.

Toko Anda Ingin Dioptimasi Oleh Digifolium?

Yuk, Hubungi CS Kami Sekarang Juga 😊

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *

Copyright © 2021 Jasa Optimasi Marketplace Shopee, Tokopedia, Bukalapak, Lazada - Digifolium.com